Saturday, September 28, 2013

sampaikan


 
sampaikan pada ilalang yang ujungnya menyentuh jemarimu
sampaikan pada laut biru yang ombaknya menggulung kenanganmu
sampaikan pada remah-remah roti yang tak bisa puaskanmu
sampaikan selamat tinggal atas cinta yang tak kuasa menjadi kita
sampaikan salam hangat pada pertemuan yang selalu menyisa kehilangan

sampaikan..sampaikan apapun..selain kabarku.


No comments:

Post a Comment